HUBUNGAN ANTARA PEMBELAJARAN DARING SELAMA PANDEMI COVID-19 DENGAN PERSEPSI STRES MAHASISWA FAKULTAS KEDOTERAN UNIVERSITAS SWADAYA GUNUNG JATI CIREBON

Keterangan Bibliografi
Penerbit : FK UGJ
Pengarang : Shabrina Qanita Khairunnisa
Pengarang 1 : Amanah Amanah
Pengarang 2 : Eni Suhaeni
Kota terbit : Cirebon
Tahun terbit : 2022
ISBN : -
Subyek : Skipsi
Klasifikasi : 616.85 Sha h
Bahasa : Indeonesia
Edisi : -
Halaman : 77 hlm.
Lokasi : Rak Skripsi
Jenis Koleksi Pustaka

skripsi

Abstraksi

Latar Belakang: Setelah munculnya pandemi COVID-19, pemerintah menerapkan lock down untuk memutus rantai penyebaran virus. Bidang pendidikan tidak luput dari dampak yang ditimbulkan. Pemerintah menetapkan pembelajaran jarak jauh sebagai alternatif, namun hal ini menuai pro dan kontra. Dalam perguruan tinggi, pembelajaran daring dianggap kurang efektif dan meningkatkan stres yang ditanggung mahasiswa.

Tujuan: Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis adanya pengaruh pembelajaran daring terhadap tingkat stres mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Swadaya Gunung Jati.

Metode: Penelitian bersifat observasional dengan rancangan cross sectional. Penelitian ini mengikutsertakan 560 mahasiswa. Penelitian dilakukan menggunakan kuesioner Perceived Stress Scale yang disebar sesuai dengan kriteria inklusi dan eksklusi. Data dianalisis menggunakan uji korelasi spearman untuk melihat hubungan antara 2 variabel.

Hasil: Dari 560 mahasiswa yang diteliti, 1,5% mengalami stres ringan, 80,3% mengalami stres sedang, dan 18,2% mengalami stres berat. Rank spearman yang didapat yaitu 0,026, menandakan bahwa kekuatan korelasi antara 2 variabel sangat lemah.

Inventaris
# Inventaris Dapat dipinjam Status Ada
1 6383 Tidak