HUBUNGAN ANTARA ANALISIS SPERMA DENGAN INFERTILITAS PRIA DI WILAYAH CIREBON

Keterangan Bibliografi
Penerbit : FK UGJ
Pengarang : Mocmmad Haryr
Pengarang 1 : Deni Wirhana Surjono
Pengarang 2 : Ahmad Fariz N.Z.Zein
Kota terbit : Cirebon
Tahun terbit : 2020
ISBN : -
Subyek : Skripsi
Klasifikasi : 616.69 Moc h
Bahasa : Indeonesia
Edisi : -
Halaman : 46 hlm.
Lokasi : Rak Skripsi
Jenis Koleksi Pustaka

skripsi

Abstraksi

Latar Belakang:Masalah infertilitas dapat mempengaruhi hubungan interpersonal, perkawinan, dan sosial, serta dapat menyebabkan gangguan secara emosional dan psikologis yang signifikan. Pada tahun 2015, infertilitas diperkirakan terjadi pada 48,5 juta pasangan (15%) di seluruh dunia, serta 20-30% penduduk Indonesia mengalami gangguan infertilitas. Infertilitas pada laki-laki dapat diperiksa menggunakan pemeriksaan analisis sperma atau analisis semen.

Tujuan:Untuk mengetahui perbedaan hasil pemeriksaan analisis sperma antara dengan pasangan infertil primer dan sekunder di wilayah Cirebon.

Metode:Penelitian observasional analitik dengan pendekatan cross sectionalyang melibatkan 513 laki-laki dari pasangan infertil yang menjalani pemeriksaan analisis sperma di klinik Fertilisasi Permata Bunda Syariah Cirebonpada bulan Januari-Februari 2020. Penelitian ini menggunakan data sekunder dari rekam medis pasien.Analisis data menggunakan metode Chi Square.

Hasil: Penelitian ini menunjukkan bahwa tidak terdapat perbedaan hasil analisis sperma antara laki-laki dengan infertilitas primer dan sekunder (seluruhnya nilai p> 0,05). Mayoritas pasien yang menderita infertilitas primer memiliki hasil analisis sperma oligoasthenoteratozoospermia (42%).Mayoritas pasien yang menderita infertilitas sekunder memiliki hasil analisis sperma oligoasthenoteratozoospermia (47%).

Kesimpulan:Mayoritas pasien yang menderita infertilitas primer dan sekunder sama-sama memiliki hasil analisis sperma oligoasthenoteratozoospermia, sehingga tidak terdapat perbedaan hasil analisis sperma antara laki-laki dengan infertilitas primer dan sekunder.

Kata Kunci: analisis sperma; infertilitas; oligoasthenoteratozoospermia

Inventaris
# Inventaris Dapat dipinjam Status Ada
1 6372 Tidak