GAMBARAN CT VALUE PADA SWAB PERTAMA DAN SWAB KEDUA COVID-19 PADA ANAK DI INDRAMAYU

Keterangan Bibliografi
Penerbit : FK UGJ
Pengarang : Warih Kuncoro Mukti
Pengarang 1 : Indriani Silvia
Pengarang 2 : Donny Nauphar
Kota terbit : Cirebon
Tahun terbit : 2023
ISBN :
Subyek : Skripsi
Klasifikasi : 616.92 War g
Bahasa : Indeonesia
Edisi :
Halaman : 32 hlm.
Lokasi : Rak Skripsi
Jenis Koleksi Pustaka

skripsi

Abstraksi

Latar Belakang: Corona Virus Disease 2019 (COVID- 19) merupakan salah satu penyakit menular yang diakibatkan oleh virus tipe baru yaitu Severe Acute Respiratory Syndrome Coronavirus 2 (SARS-CoV-2). Kasus COVID- 19 pertama kali teridentifikasi di Kota Wuhan, China pada bulan Desember 2019. Pada tanggal 30 Januari 2020, World Health Organization sudah memutuskan COVID- 19 sebagai Public Health Emergency of International Concern (PHEIC) serta melaporkan COVID- 19 sebagai pandemi pada tanggal 11 Maret 2020 Tujuan: Untuk mengetahui hasil gambaran CT Value pada swab pertama dan swab kedua COVID-19 pada anak di Indramayu. Metode: Penelitian ini menggunakan rancangan Deskriptif. Dengan menggunakan metode total sampling di dapatkan 54 responden. Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan analisis univariat. positif 32 anak (59.3%) dan negatif 22 anak (40.7%). Simpulan: Dalam rangkaian dua kali pengujian swab COVID-19 pada anak-anak, dapat disimpulkan bahwa pada swab pertama, sebagian besar anak memiliki tingkat infeksi yang kuat atau positif, sementara pada swab kedua, mayoritas anak tetap positif dengan beberapa mengalami penurunan keparahan infeksi. Meskipun sejumlah anak sudah negatif pada swab kedua, masih ada sebagian yang tetap positif.

 

Kata Kunci: COVID-19, Ct Value, Swab Pertama, Swab Kedua, Anak

Inventaris
# Inventaris Dapat dipinjam Status Ada
1 6002 Tidak